Tentang Uberka, Stay Is A Journey dan 'Apa Sih Uberka Itu?'

Pertama kali mendengar nama ini, kuping saya langsung tergelitik. "Apa sih Uberka?". Membayangkan namanya, awalnya saya kira band ini bakal membawakan musik-musik alternatif pada umumnya, karena namanya yang sungguh 'ngepop' ini. Tapi ketika saya mendengarkan demo yang dikirimkan langsung oleh sang bassist melalui Whatsapp, mata saya langsung melek.

Setahu saya, belum banyak band di Indonesia yang membawakan musik seperti Uberka ini. Kalau boleh saya bilang, musik yang dibawakan oleh band yang personelnya 3 orang ini serupa dengan Owl City. Serupa dalam hal penggunaan synthesizer dan drum-nya yang MIDI banget. Serupa, tapi tidak sama. Karena mendengarkan Uberka sangat jauh dari kesan letih dan lesu. Justru, menurut saya musiknya renyah.


Album pertama mereka yang launch di tahun 2013 berjudul "Stay Is A Journey". Terdiri dari 9 lagu dengan komposisi yang pas. Ada lirik berbahasa Inggris, ada juga yang berbahasa Indonesia dan instrument. Single pertama jagoan mereka adalah "Few Years Ago" yang catchy buat dikuping.


 Serupa dengan Fireflies-nya Owl City yak?

Lalu, single kedua adalah Dear You



Versi raw dalam format akustik yang mereka posting di Soundcloud, menurut saya lebih kena karena di sini emosi terasa lebih teraduk-aduk. Mirip sensasi saat mendengarkan Iris-nya Goo-Goo Dolls. Untuk Dear You, yang saya suka banget adalah video klipnya. Cool!

Tidak semua track diwarnai nuansa musik elektronik. Coba saja simak pada track nomor 5, Dear Mom. Manis, tidak 'semanja' yang dipikirkan tentang sebuah lagu untuk wanita yang kita cintai. Barangkali memang seperti ini ya para pria memaknai kehadiran Ibu dalam hidupnya :)

Psst, mereka membuat cover version dari lagu legendaris band asal Malang, SATCF dengan versi mereka sendiri.



Overall, mereka layak ada dalam koleksi CD musik band indie lokal Anda. Mendengarkan Uberka serasa berada di Irlandia yang dingin, tentunya dengan rasa lokal.

@u_berka Track List "Stay Is A Journey":

1. Heart Draw
2. Stay Is A Journey
3. Akhirnya
4. Dear God
5. Dear Mom
6. Dear You
7. Few Years Ago
8. Teman
9. Wonderland

Penasaran nggak apa sih artinya UBERKA? Tanya boleh tanya nih, ternyata itu singkatan dari Usaha BERsama KAwan :))

Komentar

  1. ya ampun mbak aku kuper banget gak tau uberka

    BalasHapus
    Balasan
    1. HIhihi gapapa mak, ini new coming juga kok. Mereka jalur distribusinya indie. Keren ;)

      Hapus
    2. bener banget, coba cek singel uberka yang ini http://www.youtube.com/watch?v=OI1Mq7EDoUI :)

      Hapus
  2. Akhirnya udah bikin album juga, nitip salam sma gus "AMA" (voc) , ayo ajari aq maen gitar lagi, , , ,hahaha

    BalasHapus

Posting Komentar

Thankyou for your feedback!

Postingan Populer